Musibah menimpa Bapak Fajar Sidiq, warga desa Karangjengkol-Kesugihan, pada Jumat (13/5) lalu. Beliau yang merupakan seorang buruh pembuat tempe mengalami kecelakaan yang mengakibatkan cedera parah pada tangan kanannya.
Kecelakaan yang terjadi di jalan karena sedang mengantar dagangan ini memerlukan operasi segera. Namun, karena keterbatasan biaya, Bapak Fajar Sidiq dan keluarganya sempat kebingungan bagaimana membiayai operasi tersebut.
LAZ Cilacap segera bergerak melalui Program Cilacap Sehat untuk membantu biaya operasi pak Fajar. Alhamdulillah operasi berjalan dengan sukses di RSUD Cilacap dengan sukses. Tak hanya biaya operasi, namun juga biaya perawatan pasca operasi menjadi ringankan melalui LAZ Cilacap.
“Alhamdulillah, operasi berjalan lancar. Saya sangat berterima kasih kepada Lembaga Amil Zakat Cilacap dan semua donator LAZ Cilacap yang telah membantu meringankan biaya persai tangan saya . Tanpa bantuan mereka, saya tidak tahu bagaimana nasib saya sekarang,” ujar Bapak Fajar Sidiq dengan mata berkaca-kaca.
Sahabat, berkat dukungan Sahabat melalui Program Cilacap Sehat LAZ Cilacap sehingga bersama kita dapat membantu bapak Fajar Sidiq memiliki harapan baru untuk bisa kembali bekerja untuk keluarganya.
+ There are no comments
Add yours