Kisah Eva Dari Keterbasan Menuju Kekuatan

Estimated read time 1 min read

Eva Isma Oktavia adalah salah satu penerima donasi Program Bingkisan Anak Yatim LAZ Cilacap. Eva, demikian dia akrab disapa, merupakan siswi kelas VII di MTs Al Firdaus Kedungreja.

Eva merupakan anak bungsu dimana sejak kematian ayahnya, Eva kini tinggal bersama ibu dan kakak-kakaknya. Dikenal sebagai anak yang penurut, Eva cukup sering membantu ibunya.

Almarhum ayah Eva meninggal dunia sekitar dua setengah tahun yang lalu. Kakak sulung Eva kini berjualan es teh di pasar Kedungreja untuk membantu pemasukan keluarga.

Di tengah kondisi keuangan keluarga yang terbatas, Eva beserta dengan ibu dan kakak-kakaknya pantang menyerah. Keluarga mereka saling bahu membahu dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Tidak mudah namun mereka tak menyerah. Eva dan keluarganya memberi pelajaran pada kita bahwa hidup harus terus berputar bagaimanapun keadaannya. Tugas kita adalah ikhtiar dan biar garis takdir kita menjadi bagian dari ketentuan Allah sebagai Rabb semesta alam.

Semangat selalu untuk Eva, sampai bertemu kembali di lain kesempatan.

#LAZCilacap#ProgramBingkisanAnakYatim#CntaAnakYatim#Cilacap#CilacapBersedekah

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours