Pelajar Cilacap kembali tunjukkan aksi kepeduliannya untuk Aceh & Sumatra. Kali ini siswa SMP N 1 Kedungreja lakukan aksi kepedulian sebagai bentuk solidaritas dan semangat kemanusian untuk sesama.
Aksi kepedulian ini diawali dengan penggalangan dana dilakukan oleh siswa dan guru SMP 1 Kedungreja pada Jum’at (12/12) kemudian ditutup dengan doa bersama pada Kamis (18/12).
LAZ Cilacap mendapat kepercayaan untuk menyalurkan donasi yang terkumpul untuk disalurkan kepada warga terdampak banjir Aceh dan Sumatera.
“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban kepada saudara saudara kita dan jadi amal jariyah bagi seluruh pihak yang berpartisipasi.” pungkas Erlawati selaku guru dan penanggungjawab kegiatan doa dan penggalangan dana SMP N 1 Kedungreja untuk warga terdampak bencana longsor serta banjir di Aceh & Sumatra.
Terima kasih SMP N 1 Kedungreja untuk aksi kepedulian yang dilakukan untuk Aceh & Sumatra. Semoga aksi kepedulian untuk Aceh & Sumatra semoga terus menjadi inspirasi sekaligus langkah kita bersama dalam membantu saudara kita di sana.
Kebaikan hari ini semoga menorehkan jejak kebaikan yang akan menjadi pengingat kita bahwa kepedulian adalah langkah nyata kita sebagai manusia untuk senantiasa berbagi dan menguatkan satu sama lain.
#LAZCilacap#AksiKemanusiaan#SMPN1Kedungreja#Cilacap#CilacapBersedekah

+ There are no comments
Add yours